VISI MISI : TERBANGUNNYA DESA MASA DEPAN YANG UNGGUL DAN MANDIRI Selamat datang di Website resmi Pemerintah Desa Mekarsari Kecamatan Tambaksari Kabupaten Ciamis

Artikel

Wilayah Desa

26 Agustus 2016 07:28:14  Administrator  822 Kali Dibaca 

1. Letak geografiss

Desa Mekarsari Kecamatan Tambaksari terletak di sebelah tenggara Kabuaten Ciamis dengan jarak tempuh 35 Km dari Kota Kabupaten Ciamis dan merupakan daerah transit kegiatan sosial ekonomi antar perbatasan. Desa Mekarsari merupakan wilayah yang labil akan bencana, bukan hanya disebabkan oleh faktor SDM nya saja akan tetapi di sebabkan oleh kondisi tanah yang labil dan banyak lahan yang belum terkendali atau gundul yang menyebabkan longsor dan banjir, terutama pada musim hujan.

Kondisi inilah yang menyebabkan terjadinya longsor dan banjir, kejadian terburuk mengenai bencana ini terjadi sekitar tahun 2009 dan 2010, dimana tebing sisi jalan longsor parah hingga menutupi badan jalan yang mengakibatkan akses jalan pun tidak normal digunakan seperti biasanya disebabkan licin dan berbahaya untuk dilintasi. Kemudian bencana banjir terjadi di setiap pesawahan warga disekitaran musim penghujan, yang menyebabkan sawah gagal panen, dan menghambat terhadap produktifitas warga.

Desa Mekasari merupakan salah satu wialayah pengembangan Program PPK IPM dan daya beli dalam kegiatan Agribisnis Terpadu antara Budi Daya Tanaman Jagung dan Pengembangan Ternak Sapi. Adapun Desa Mekarsari terdiri dari 5 (lima) Dusun yaitu Dusun Linggaharja, Dusun Linggaharja Dusun Sukajaya, Dusun Bitungsari dan Dusun Singasari. Di Desa Mekarsari terdiri dari 33 RT dan 12 RW. Adapun luas Desa Mekarsari adalah 769 Ha  yang terdiri dari darat 512.670 Ha dan sawah 111.102 Ha dengan rincian sebagai berikut :

 Tabel 1 Luas Areal Per-Dusun

No

DUSUN

LUAS

DARAT

SAWAH

1.

LINGGAHARJA

235.830

188.525

47.325

2.

SAMARANG

104.090

91.885

12.205

3.

SUKAJAYA

68.170

53.535

14.635

4.

BITUNGSARI

63.455

55.780

7.675

5.

SINGASARI

152.207

122..945

29.262

Jumlah

623.772

512.670

111.102

2. TopografI

Desa Mekarsari merupakan desa yang berada di daerah pegunungan  antar lain : Gunung Bitung,Gunung Gedogan,Gunung Tanjeur,Gunung Kancana,Gunung Salem,Gunung Linggaharja,Gunung Sumbul.di sebelah barat di batasi oleh aliran sungai Cibaregbeb,Sebelah Utara dibatasi oleh Sungai Cisontrol.

3. Hidrologi dan Klimatologi

Aspek hidrologi suatu wilayah desa sangat diperlukan dalam pengendalian dan pengaturan tata Air wilayah desa. Berdasarkan hidrologinya aliran-aliran sungai di wilayah Desa Mekarsari membentuk pola Daerah Aliran Sungai. Tercatat beberapa sungai maupun selokan baik skala kecil dan sedang, antara lain :

  • Sungai Cihonje Hulu
  • Sungai Cisontrol Hulu
  • Sungai Cihejo
  • Sungai Cihawar
  • Sungai Citapan Bahas
  • Sungai Cipanyiduhan
  • Sungai Cibaregbeg
  • Sungai Cibogo
  • Sungai Cilojor
  • Sungai Cisapi

Disamping itu ada pula beberapa mata Air yang digunakan sebagai sumber  Air bersih maupun sumber  Air untuk pertanian diantaranya :

  • Mata Air Cihejo
  • Mata Air Karikil
  • Mata Air Cisapi
  • Mata Air Cigaruguy
  • Mata Air Sawah Gamplung
  • Mata Air Cihawar

Secara umum akhir-akhir ini terjadi peningkatan kualitas curah hujan dan jumlah hujan yang dibanding dengan keadaan selama tahun-tahun sebelumnya, hal ini dapat menjadi sangat berpengaruh terhadap beberapa sumber mata air yang menjadi sumber kehidupan masyarakat penggarap sawah. Ditunjang pula oleh terjadinya pembalakan hutan yang tidak terkendali, akibat kurangnya pengawasan dari semua pihak terkait.

Luas dan Sebaran Penggunaan Lahan

Pada umumnya lahan yang terdapat di Desa Mekarsari digunakan secara Produktif, dan hanya sedikit saja yang tidak dipergunakan. Hal ini menunjukan bahwa Kawasan Desa Mekarsari memiliki Sumber yang memadai dan siap untuk di olah. Luas lahan berupa sawah teknis seluas 111.102 ha, tadah hujan 111.102 ha, dan yang lainnya berupa pekarangan 76.900 ha, hutan rakyat 435.769 ha, hutan negara 8 ha, dan lain-lain. Untuk lebih jelasnya mengenai luas tanah dan penggunaannya dapat dilihat pada tabel berikut ini :

Tabel 2 Luas Lahan Menurut Jenis Penggunaan Di Desa Mekarsari Tahun 2019

Sawaah (ha)

Darat (ha)

Teknis

Tadah Hujan

Pekarangan Pemukiman

Hutan Rakyat

Hutan Negara

Lain-lain

111.102

111.102

76.900

435.769

8

76

Batas-batas Desa Mekarsari adalah :

  • Utara : Desa sukasari
  • Timur : Desa Kaso
  • Selatan : Desa Tambaksari
  • Barat     : Desa Cisontrol Kecamatan Rancah

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Statistik Penduduk

Arsip Artikel

26 Agustus 2016 | 822 Kali
Wilayah Desa
24 Agustus 2016 | 799 Kali
Data Desa
29 Juli 2013 | 768 Kali
Kontak Kami
26 Agustus 2016 | 675 Kali
Sejarah Desa
29 Juli 2013 | 636 Kali
Profil Desa
06 Juli 2023 | 628 Kali
Kepala Desa Mekarsari buka kegiatan peserta KKN Mahasiswa IAIN Syekh Nurjati di Desa Mekarsari
13 April 2022 | 557 Kali
Laporan Pelaksanaan Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun Anggaran 2021

Agenda

Belum ada agenda

Sinergi Program

Aparatur Desa

Back Next

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Wilayah Desa

Lokasi Kantor Desa


Kantor Desa
Alamat : Jalan Kencana No 16
Desa : Mekarsari
Kecamatan : Tambaksari
Kabupaten : Ciamis
Kodepos : 46388
Telepon : 08112341697
Email : desamekarsari16@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:33
    Kemarin:132
    Total Pengunjung:52.586
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:54.86.180.90
    Browser:Tidak ditemukan